Kerinduan Inis pada "Mother"

19 Maret


Inis, solois asal Jakarta, merilis single keduanya yang berjudul “Mother” pada 1 Maret 2019 lalu. Walaupun dirilis pada awal Maret, single ini sebenarnya dirilis untuk memperingati bulan penuh cinta dari sisi yang berbeda.

“Karena Februari adalah bulan penuh cinta, bukan hanya di hari tradisi yang dirayakan dunia, tapi karena Februari terpilih menjadi bulan lahirnya kau ke dunia. Selamat ulang tahun, Mama,” ujar Inis mengenai “Mother”.

Inis
Gambar 1. Inis

Dalam single pertamanya, Inis menceritakan tentang seorang pengagum rahasia yang mengidap bipolar. Tema seputar gangguan kejiwaan ini kembali diangkat ke dalam “Mother” dengan cerita yang berbeda. Dalam “Mother”, Inis menceritakan tentang perilaku menyimpang pada seorang anak sebagai dampak dari permasalahan dalam keluarganya yang melibatkan sosok seorang Ibu. Hal ini menyebabkan sang anak merasakan kesepian selama ia tumbuh karena kehilangan sosok seorang Ibu.

Permasalahan seputar Ibu tersebut pun diangkat sebagai jalan cerita dalam video musik untuk “Mother”. Video musik untuk single yang diharapkan menjadi lagu pengantar tidur berkat penggunaan suara kotak musik, piano, dan gitar dalam durasi yang cukup lama ini telah dapat ditonton melalui kanal Youtube Inis Vibes.
・・・

Inis Sahib, atau akrab dipanggil Inis, merupakan seorang solois asal Jakarta. Sebelumnya ia telah merilis single perdananya yang berjudul “Shiny Over You” pada Juli 2018.

Surel: inis.contact@gmail.com
Telepon: +62-852-4694-0820 (Happy)
Instagram: inisvibes
Youtube: https://www.youtube.com/channel/UCfrISUFTNoaY_VRjTq3jLLg




Baca Pula

0 comments